Saturday, August 30, 2008

KEUTAMAAN RAMADLAN




Saudaraku semua ! sudah kita maklumi bersama dech! kalau Ramadlan itu bulan yang paling utama.Lalu.... apa saja sich keutamaan Ramadlan itu? yaa kalo disebutin banyak sekali. Namun di sini Kang Anwar mau nyebutin sebagian aja.....

dari beberapa Hadits yang kang anwar ambil dan dimasukin dalam kaligrafi di atas, minimal ada 6 keutamaan.

1. Dibanggakan oleh Alloh swt, Allah swt bangga sekali kepada orang yang Puasa.
2. Do'anya selalu di kabulkan oleh Alloh swt. Ech tapi kalau berdo'a yang baik-baik aja Lho! jangan samapi do'ain yang gak baik kepada orang lain, ntar dosanya malah dobel donk!
3. Tedapat LAILATUL QODAR yaitu malam yang lebih utama dari pada seribu bulan. tentunya kontexnya tidak hanya hal ibadah saja lho!. maksudnya kalau ibadah pada malam itu pahalanya sama dengan ibadah seribu bulan, maka kelau melakukan dosapun ya sama, yaitu bagaikan bergelimang dosa selama seribu bulan. Aduuuuuh amit-amit dech!
4. Al-Itqu Minannaar : dimerdekakan dari api neraka. artinya kita yang puasannya sah dan diterima Oleh Allah swt, maka kita akan dibebaskan dari neraka.
5. Dilipatgandakan pahala amal kebaikannya.
6. Diampuni semua dosa-dosanya.

kalau melihat hadits diatas , maka dibulan ramadlan ini kita akan panen dengan pahala, barokah dan maghfiroh dari Alloh.

Dan yang harus kita ingat dan perhatikan adalah, adanya hadits "Kammin shooimin laisa lhu illal ju'uwal athsyu." banyak sekali orang yang puasa, tapi tidak mendapatkan sesuatu dari puasanya itu kecuali lapar dan dahaga".

yaitu orang-orang yang puasa cumak menahan makan dan minum doank, semua keinginan nafsunya bebas menguasai dirinya. tidak ada kemampuan mengendalikan sama sekali.

saudaraku semua ! kita sekuat tenaga harus berusaha, bagaimnana puasa kita bisa terlaksana dengan mutu kwalitas yang sangat tinggi.yaaa minimal perilaku kita sehari-hari ikut puasa, anggota badan kita ikut puasa, jiwa dan hati kita juga puasa, pokoknya puasa total n keseluruhan. Istilah jawa POSO : NGEPOSAKE ROSO. artinya mari kita hentikan sejenak semua rasa dan perasaan kita, menyatu ke hadirat Allah swt, Roso adalah Rasa dan Perasaan kita, kita selalu merasa disisi Alloh, dilihat-Nya, didengar-Nya dan selalu diawasi oleh-Nya. kita satukan diri kita bersama-Nya

Aduuuh berat banget ya! yang menulis pun juga merasakan koq! makanya udah disini aja dulu, lain kali sambung lagi. kepada udah terasa berat nich!

Semoga kita semua selalu dalam lindungan dan pertolongan Alloh......amien