Friday, February 25, 2011

Mengobati Penyakit Demam

Dalam sebuah kitab hadits karya Bukhari dan Muslim, ada sebuah hadits yang diriwayatkan dari Ibnu Umar, bahwasanya Rasulullah SAW bersabda,
"Sesungguhnya demam panas itu adalah berasal dari percikan api neraka, maka dinginkanlah dengan air."

Hadits ini berkenaan dengan terserangnya penduduk negeri Hijaz oleh penyakit demam karena terkena sengatan sinar matahari.

Setelah Nabi Muhammad SAW menyebutkan hadits ini, para dukun banyak yang menentang, karena mereka memandang cara yang demikian bertentangan dengan apa yang mereka lakukan selama ini.
Biasanya para dukun dalam mengobati penyakit demam ini dengan cara membacakan mantra-mantra yang bertujuan mengusir setan dari tubuh pasien.

Ternyata banyak hadits yang berkaitan dengan sakit demam ini.
Salah satunya lagi adalah Abu Nu'aim, pengarang kitab Hilyatul Auliya', pernah meriwayatkan sebuah hadits yang berbunyi,
"Jika salah seorang diantara kamu ditimpa demam, hendaknya disiram dengan air selama tiga malam di waktu dini hari."